Instagram adalah media sosial terpopuler saat ini, maka Anda harus memanfaatkan instagram untuk mengajak orang berdonasi di campaign milik Anda.
Tulis Link Campaign di Profile (Bio)
Caption dan komentar instagram tidak bisa langsung menghubungkan sebuah link. Link yang bisa di klik di instagram adalah link di profile (bio). Tulis profile (bio) dengan link campaign Anda. Caranya: Masuk ke setting, klik edit profile, dan tulis link campaign Anda di kolom website.
Tips Posting Campaign di Instagram
1. Posting foto yang menarik. Agar lebih banyak orang yang memperhatikan foto Anda pastikan foto terang, tidak goyang (blur), dan menunjukkan dengan jelas penerima manfaat campaign Anda.
2. Posting poster campaign Anda, buatlah poster berisi informasi tentang campaign Anda. Dalam poster tersebut tuliskan: nama campaign, link campaign, informasi singkat tentang campaign, dan langkah-langkah berdonasi. Untuk memudahkan membuat poster, saat ini sudah banyak aplikasi atau website untuk membuat poster, misalnya canva.com.
Contoh poster:
3. Tulis caption yang personal. Cerita personal akan menggugah orang untuk berdonasi. Agar cerita lebih personal, tuliskan: apa yang membuat Anda tergerak membuat campaign dan mengapa campaign ini penting bagi Anda.
4. Di dalam caption, tulis: “Klik link di bio untuk berdonasi”. Link yang ditulis di dalam caption tidak bisa langsung di klik. Untuk memudahkan orang yang ingin berdonasi, arahkan mereka untuk klik link campaign di bio instagram Anda.
5. Tag keluarga atau sahabat Anda dalam postingan. Agar postingan Anda tidak terlewat begitu saja, Anda bisa men-tag (menandai) keluarga atau sahabat yang potensial untuk berdonasi. Dengan begitu, keluarga atau sahabat yang Anda tag akan mendapatkan notifikasi di instagramnya, sehingga postingan Anda tidak terlewat begitu saja.
6. Posting perkembangan campaign Anda. Misalnya: posting foto penerima bantuan Anda, screenshot perkembangan donasi di halaman campaign Anda, atau bisa juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur sambil mengajak orang-orang untuk berdonasi.
Tips Posting Campaign di IG Stories
1. Promosikan campaign Anda secara rutin di Instagram Stories. Misalnya: posting foto calon penerima campaign Anda, foto lokasi campaign Anda, atau menceritakan update terbaru. Saat memposting Instagram Stories, arahkan juga untuk berdonasi dengan klik link di bio profil Anda.
2. Atur campaign Anda di Story Highlight Instagram. Agar cerita Anda bisa bertahan lebih dari 24 jam, manfaatkan story highlight untuk mempromosikan campaign Anda. Caranya: buka halaman profile Instagram, klik tulisan New pada kolom Story Highlight, lalu pilih postingan instagram stories yang ingin Anda tampilkan.
Tips Membalas Komentar Instagram Terkait Campaign
1. Balas setiap komentar dan arahkan untuk klik link di profil (bio). Kemungkinan besar, teman-teman Anda akan mendoakan atau memberi dukungan di kolom komentar instagram.
Balas setiap komentar tersebut dengan mengucapkan terima kasih dan memintanya untuk klik link di bio. Sehingga, potensi teman Anda untuk mengunjungi halaman campaign dan berdonasi akan lebih besar.
2. Mention keluarga atau sahabat Anda di kolom komentar agar lebih banyak kerabat yang melihat postingan Anda, mention akun instagramnya di kolom komentar. Jangan sekadar mention, berikan arahan yang jelas. Misalnya: Ajak mereka berdonasi atau minta mereka menyebarkan postingan Anda.
Tips Mengirim Link Campaign Melalui Pesan (Direct Message) Instagram
1. Kirim link campaign Anda melalui Direct Message (DM) Tak seperti caption instagram, link pada Direct Message bisa di klik. Hal ini akan memudahkan kerabat untuk mengunjungi halaman campaign milik Anda.
Saat mengirim DM pastikan Anda telah menulisnya se-personal mungkin, minimal tulis nama/sapaan teman Anda dalam DM tersebut.
2. Kirim link campaign melalui DM kepada teman-teman Anda yang like atau berkomentar dalam postingan. Like dan komen adalah tanda bahwa teman Anda memperhatikan postingan milik Anda.
Comments
0 comments
Article is closed for comments.